Persiapan Tim Spasial Penguatan Data Dasar Pedesaan Melalui Data Desa Presisi di Kalurahan Wukirsari
Media Wukirsari 24 Februari 2023 01:41:41 WIB
Sosialisasi metode Data Desa Presisi (DDP) yang diinisiasi oleh Dr. Rieke Diah Pitaloka S.S., M.Hum. bersama Hanung Raharjo, S T., Ketua DPRD Kabupaten Bantul dan Susilo Hapsoro, S.E., Lurah Kalurahan Wukirsari pekan lalu, kembali ditindaklanjuti dengan persiapan Tim Spasial Penguatan Data Dasar Pedesaan melalui DDP. Narasumber dalam kegiatan ini yakni Tim Spasial DDP IPB. Adapun peserta dalam kegiatan ini, yaitu Kepala Dukuh se-Kalurahan Wukirsari. Kegiatan dilaksanakan di Aula Kantor Kalurahan Wukirsari, pada Rabu (22/2). Melalui kegiatan ini, tahap pengambilan data dirumuskan, diantaranya:
1. Forum Group Discussion (FGD) I orientasi rencana kerja lapangan tim spasial
2. Pelacakan batas desa dan padukuhan
3. Pemotretan udara
4. Pelacakan Sapras dan Biodiversitas
5. Forum Group Discussion (FGD) II verivikasi data spasial
6. Diagnosis pemukiman dan bangunan Desa
7. Pembuatan peta
Pentingnya peran kepala dukuh di sini menjadi pengarah juga bekerjasama dengan tim pengambil data di setiap padukuhan supaya ketika pendataan lebih terarah dan benar. Dalam tahap pemotretan udara menggunakan drone untuk mengambil data berupa foto atau video yang diambil dari udara. Memanfaatkan relasi antara manusia dan teknologi untuk melakukan pengumpulan DDP dapat dijadikan sebagai bahan pembuatan peta daerah dengan mempertimbangkan dimensi spasial, teknologi digital, partisipasi warga, dan sensus. Pelaksanaan Program DDP ini bertujuan untuk membangun data desa supaya memiliki tingkat akurasi dan ketepatan tinggi sehingga bisa memberikan gambaran kondisi aktual desa yang sesungguhnya. Program DDP juga dapat digunakan sebagai acuan dalam pembuatan kebijakan untuk pemerintah juga untuk masyarakat desa.
(Meta K. Wibi)
Red: D.E. Oktamara
Komentar atas Persiapan Tim Spasial Penguatan Data Dasar Pedesaan Melalui Data Desa Presisi di Kalurahan Wukirsari
Formulir Penulisan Komentar
Paket Wisata Wukirsari
Mobil Siaga Wukirsari
W.A PELAYANAN
APBKAL TA 2025

PESONA DESA WISATA WUKIRSARI
Desa Budaya Wukirsari
APBKAL TA 2024

Lagu Indonesia Raya
Tautan
Profil Desa Wukirsari
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Syawalan Tokoh Agama dan Pelepasan Haji Kalurahan Wukirsari (28-4-2025)
- LOKAKARYA CETAK KARTU POS bersama Komunitas Tindes Art
- Sosialisasi Pembangunan RTLH Berarsitektur Khas Yogyakarta di Wukirsari (28-4-2025)
- KESIAPAN FPRB WUKIRSARI DALAM GIAT APEL HARI KESIAPSIAGAAN BENCANA KABUPATEN BANTUL (27-4-2025)
- Sehat Milik Semua! Hari Posyandu 2025 Bersama Dompet Dhuafa di Kalurahan Wukirsari (26-4-2025)
- Semarak Hari Kartini 2025 di Kampung Madani Karangasem Wukirsari
- Meriahkan Hari Kartini, TP PKK Wukirsari Gelar Sarasehan Kebaya Inspiratif (25-4-2025)
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
