Pamong Kalurahan Wukirsari Vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Imogiri I

Administrator 18 Maret 2021 16:54:27 WIB

Vaksinasi bertujuan untuk membuat sistem kekebalan tubuh seseorang mampu mengenali dan dengan cepat melawan bakteri atau virus penyebab infeksi. Tujuan yang ingin dicapai dengan pemberian vaksin COVID-19 adalah menurunnya angka kesakitan dan angka kematian akibat virus ini. Dalam hal ini, program vaksinasi COVID-19 tahap kedua bagi kelompok lansia serta petugas pelayanan publik akan segera dimulai dengan sasaran sekitar 33 juta orang, termasuk petugas pelayanan publik dan lansia. Pada tahap ini, daftar kelompok prioritas meliputi masyarakat yang memiliki interaksi serta mobilitas tinggi dan dianggap rentan terpapar COVID-19.
Kamis (18/3), Pemerintah Kalurahan Wukirsari mulai melaksanakan vaksin COVID-19 di Puskesmas Imogiri I. Pihak-pihak yang ikut dalam kegiatan vaksinasi kali ini yaitu, Lurah Kalurahan Wukirsari, Pamong Kalurahan Wukirsari, Staf Kalurahan Wukirsari, serta beberapa pihak yang sering terlibat di Kalurahan Wukirsari. Sebelum divaksin, pihak-pihak tersebut melakukan pemeriksaan awal terlebih dahulu. Salah satu hal yang ditanyakan adalah riwayat kesehatan, termasuk alergi atau tidak terhadap komponen vaksin.

 

D. E. Oktamara

Komentar atas Pamong Kalurahan Wukirsari Vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Imogiri I

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Desa Budaya Wukirsari

APBKAL TA 2024

Profil Desa Wukirsari

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License